Profil Desa Paliat

SEJARAH DESA PALIAT

 

Sebelum menjadi desa Paliat dulunya adalah termasuk dalam wilayah desa Sei Buluh. Setelah mengalami pemekaran, kemudian dirembukkan soal pemberian nama desa yang baru ini oleh tokoh-tokoh masyarakat pada waktu itu.karna saat itu sudah ada sebutan nama lain dari tiap RT nya. Yaitu untuk RT.01 dinamai Telaga Limbi, RT.02 dinamai Paliat dan untuk RT.03 dan 04 dinamai Tampurung Kalui. Meskipun waktu itu nama desa nya masih dalam wilayah Sei Buluh tetapi sudah memiliki nama lain dalam penyebutan letak atau penyebutan nama dari masing-masing RT tersebut.

Setelah melalui hasil musyawarah, maka di sepakatilah nama yang ada di RT.02 yaitu Paliat dipakai sebagai nama untuk Desa yang baru didirikan itu. Karena pertimbangannya disamping karena disana memiliki masakan khas yang terkenal akan kelezatan cita rasanya yang mana masakan itu bahan-bahannya dari KELAPA dan LIAT (lekat) yang biasa diartikan santan kental. Paliat sendiri dibuat dari ikan/udang segar dan santan kental ditambah jeruk limau dan kunyit. Sumber dari riwayat lain dari orang tua juga menyebutkan bahwa Paliat sendiri disepanjang pinggiran sungai dahulunya banyak terdapat tanah liat. Oleh sebab itu,jadilah nama desa ini menjadi “PALIAT”.

Desa paliat merupakan suatu bentuk permukaan bumi yang tidak teratur dengan total luas wilayah ±276,4 Ha Atau ±2,75 Km². Dengan berbatas di sebelah Utara Desa Sei Buluh, sebelah Selatan Kelurahan Pulau, sebelah Barat dan Desa Binturu serta sebelah Timur Sungai Tabalong/Desa Masintan. Adapun tahun dan dasar Hukum Pembentukan Desa Paliat yaitu Keputusan Gubernur Kepala Dati I Kalimantan Selatan Nomor: 140 Tahun 1980 serta Penetapan Batas Desa berdasarkan Keputusan Bupati Nomor: 188.45/521/2013.

0

Kunjungan Hari Ini

19

Kunjungan Bulan Ini

19

Kunjungan Tahun Ini

28

Kunjungan Total

Kontak Kami

Sosial Media

Belum ada sosial media...

Desa Paliat RT 003 Kecamatan Kelua Kabupaten Tabalong Provinsi Kalimantan Selatan Kodepos 71552

Buka di Google Maps

© Version v.1.12 - Pemerintah Kabupaten Tabalong